Cantik Alami |
Cara merawat wajah secara alami
Memiliki wajah yang sehat dan cantik adalah dambaan semua perempuan. Segala cara dilakukan mulai dari perawatan secara tradisional sampai dengan cara modern. Mulai dari perawatan dengan biaya murah sampai dengan biaya yang sangat mahal.
Namun sebenarnya ada tips mudah untuk memiliki kulit wajah yang bersih dan mulus kuncinya yaitu menyayangi dan merawat kulit dengan baik tanpa harus menggunakan produk perawatan berlebihan. Kita tahu bahwa apa saja yang berlebihan menjadi kurang baik.
Di bawah ini ada 5 tips mudah agar kulit wajah menjadi sehat dan cantik.
Di bawah ini ada 5 tips mudah agar kulit wajah menjadi sehat dan cantik.
- Membersihkan wajah anda sebelum tidur. Sebuah hal sepele tapi sangat penting. Mencuci wajah ini fungsinya untuk menghilangkan kotoran di wajah, sehingga debu dan kuman penyebab penyakit dapat terhindar dari kulit wajah, karena kotoran dan kuman yang menempel bisa menyebabkan jerawat.
- Sebisa mungkin gunakan masker wajah minimal 2 kali dalam seminggu. Masker bisa dibuat sendiri yaitu dengan campuran parutan bengkoang atau timun dengan putih telur.
- Lakukan scrub atau feeling wajah paling sedikit 1 bulan sekali. Scrub ini untuk menghilangkan kulit mati. Dengan memanfaatkan ampas teh basi. Buat teh ( jangan pakai gula) diamkan semalaman, esok hari, usapkan dengan lembut ke seluruh wajah, lalu bilas dengan air bersih. Kulit mati pada wajah pun akan terangkat dan kulit akan terasa halus. ( Pengalaman pribadi )
- Gunakan pelembab wajah di siang hari sesuai dengan jenis kulit, penggunaan pelembab agar kulit wajah tidak kering dan kusam. Atau bisa juga menggunakan sun block agar sinar matahari tidak terpapar langsung di kulit wajah.
- Minumlah air putih paling sedikit 2 liter perhari. Minum air putih yang cukup akan membuat kulit menjadi lembab, tetapi jika kekurangan air putih bisa menyebabkan kulit menjadi kering.
Demikian 5 tips merawat wajah, semoga hal sederhana tetapi kadang terlewatkan ini bisa bermanfaat untuk kita semua!