Informasi terkini kesehatan dan kecantikan alami serta tren fashion remaja wanita Indonesia.

Menu Masakan Praktis Tumis Genjer

Menu Masakan Praktis Tumis Genjer adalah salah satu artikel tentang ruang kesehatan dan fashion bagi bunda dan remaja putri. Posting 8:04:00 PM oleh carakucari.

Menu Masakan Praktis Tumis Genjer

Tumis Genjer
Tumis Genjer
Menu masakan praktis dengan cara tumis kali ini akan kami sajikan dengan bahan dasar genjer. Genjer adalah sejenis tanaman yang ada di sawah, keberadaannya sering bareng dengan panenan padi. Tetapi saat ini, sudah banyak dijumpai di pasar-pasar tradisional bahkan di supermarket karena memang sayuran merupakan jenis makanan sehat, alami dan tentu saja lezat jika di tangan yang tepat.
Ok, pertama adalah kita sediakan bahan-bahan kebutuhannya :
  • 3 ikat genjer, bersihkan, potong-potong
  • 250 gr oncom hitam, remas-remas dengan tangan untuk melembutkan
  • 4 siung bawang putih, iris tipis
  • 8 butir bawang merah, iris tipis
  • 20 buah cabe rawit, iris miring
  • 1 ruas lengkuas
  • 2 lembar daun salam
  • 100 ml air
  • garam secukupnya
  • gula pasir secukupnya

Cara membuat :
  1. Tumis bawang putih hingga harum, baru kemudian masukan bawang merah.
  2. Tambahkan cabai rawit, lengkuas dan daun salam, tumis hingga semua bumbu layu dan matang.
  3. Masukan oncom hitam, aduk rata.
  4. Masukan air, garam dan gula, aduk hingga rata lalu cicipi.
  5. Setelah dirasa pas di lidah, masukan potongan daun genjer, aduk-aduk, masak hingga genjer layu dan matang.
  6. Angkat dan sajikan untuk 4-5 orang.

Selesai! Mudah dan praktis khan, Tumis Genjernya. Mau resep tumis yang lain, silahkan ikuti di kumpulan resep tumis

-----------------------
Terimakasih atas waktu anda untuk membaca artikel Menu Masakan Praktis Tumis Genjer di blog sederhana ini
Facebook Twitter Google+
Back To Top