Mengintip Fashion Remaja Wanita Terbaru 2014
Fashion Remaja Wanita |
Di
tahun 2014 ini, fashion remaja wanita terbaru masih akan dipengaruhi trend akhir tahun
lalu sekaligus pengembangan dari trend yang sudah ada sebelumnya. Beberapa
motif akan tetap menjadi pilihan di masyarakat namun akan ada pula pilihan
motif yang berbeda dari tahun – tahun sebelumnya. Selain itu, trend fashion remaja 2014 akan masih terbawa oleh demam Korean culture terutama dalam fashion
wanitanya. Gaya chic, imut namun trendi yang menjadi ciri khas gaya wanita
Korea masih digandrungi namun tidak membatasi adanya trend dari negara lain
terutama yang dikenakan para selebriti untuk menjadi inspirasi dalam berbusana
wanita di tahun 2014 ini. Meski begitu, untuk cerminan budaya Indonesia, trend
fashion untuk wanita Indonesia terinspirasi dari budaya dan corak lokal yang
memang dimiliki negara ini. Dalam penerapannya, tidak hanya untuk busana sehari
– hari, busana formal dan busana muslim juga mendapat sentuhan budaya lokal
asli Indonesia.
Model Fashion Remaja Wanita Terbaru
Jenis
dress masih menjadi pilihan berbusana sebagai trend fashion wanita terbaru.
Masih dipengaruhi oleh busana wanita Korea, terutama bagi wanita karier,
A-line, peplum dan maxi dress merupakan pilihan busana kerja dan formal. Bahan
yang digunakan juga bervariasi salah satunya adalah bahan sifon yang dingin dan
nyaman dikenakan. Dress berbahan sifon dengan berbagai model, masih menjadi
trend. Perkembangan yang terjadi adalah munculnya bahan sifon bermotif yang
membuat dress lebih cantik dan tidak monoton dengan pilihan busana polos.
Sedang two piece atau three piece yang terdiri atas atasan dan bawahan atau
dilengkapi cardigan ala Korea, digandrungi oleh remaja wanita. Untuk bawahan,
rok mini, hot pants atau celana pendek dan rok tutu masih banyak diminati
terutama oleh para remaja wanita sedangkan untuk atasannya, beragam atasan dari
bahan sifon dan cardigan dari beragam jenis bahan masih banyak dipilih.
Motif untuk Fashion Remaja Wanita Terbaru
Motif
yang banyak digunakan adalah floral yang masih memiliki penggemar dan yang
terbaru adalah motif geometris yang dipadu dengan inspirasi corak lokal seperti
corak geometris dari anyaman tikar yang biasanya berbentuk belah ketupat atau
kotak. Bentuk geometris yang lain adalah lingkaran, segitiga, segiempat dan
beragam bentuk geometris lainnya. Untuk trend asli Indonesia, fashion wanita
terbaru masih didominasi oleh model baju Batik yang makin lama makin
bervariasi. Para desainer Indonesia semakin sering menggunakan batik dalam
karya – karyanya dan menciptakan motif batik yang terinspirasi dari budaya asli
negeri sendiri. Batik memiliki ciri khas tersendiri sebagai identitas bangsa sekaligus
keunikan corak yang terinspirasi dari benda – benda yang terdapat dalam
kehidupan sehari – hari. Motif Batik yang bervariasi tidak saja cocok untuk
busana formal atau acara resmi namun bisa digunakan dalam berbagai suasana
tergantung model busananya.