Informasi terkini kesehatan dan kecantikan alami serta tren fashion remaja wanita Indonesia.

Resep Praktis Balado Ikan Kembung

Resep Praktis Balado Ikan Kembung adalah salah satu artikel tentang ruang kesehatan dan fashion bagi bunda dan remaja putri. Posting 2:50:00 AM oleh carakucari.

Resep Praktis Balado Ikan Kembung

Balado Ikan Kembung
Balado Ikan Kembung

Ikan Kembung, bukan ikan masuk angin ya hehehe.. merupakan salah satu jenis ikan laut yang banyak dikonsumsi karena disamping harga murah, tetap juga nikmat.
Disini, kami ingin berbagi resep praktis balado ikan kembung.
Langsung saja ya :

Bahan:

500 gr ikan kembung
Minyak untuk menggoreng

Bumbu: 
  • 15 buah cabe merah, tumbuk kasar
  • 8 buah cabe rawit, haluskan
  • 12 buah bawang merah, haluskan
  • 1 sdt gula pasir
  • 2 batang serai, memarkan
  • 3 cm lengkuas, memarkan
  • 2 lembar daun jeruk
  • 2 sdm air asam jawa/air jeruk nipis
  • 1 sdt garam halus 

Cara Membuat: 
  1. Panaskan minyak, goreng ikan kembung hingga matang dan kering, lalu angkat dan sisihkan.
  2. Panaskan satu sendok sayur minyak goreng, tumis bawang merah dan cabe merah hingga harum.
  3. Masukkan serai, daun jeruk, dan lengkuas, aduk rata.
  4. Tambahkan ikan kembung yang telah digoreng, air asam atau air jeruk nipis, gula pasir dan garam.
  5. Masak sambil diaduk-aduk hingga semua bahan matang dan bumbu meresap. 
  6. Setelah masak, hidangkan


Untuk 6 Porsi
Terimakasih atas waktu anda untuk membaca artikel Resep Praktis Balado Ikan Kembung di blog sederhana ini
Facebook Twitter Google+
Back To Top